Sunday, July 7, 2013

on

Allah SWT pemberiannya tidak pernah ada habisnya. Bahkan seluruh manusia di dunia ini menadahkan tangan meminta-minta kepada-Nya, pemberiannya tidak akan pernah ada habisnya. Jadi kenapa harus berhenti meminta?

Padahal Allah SWT telah memerintahkan kepada kita untuk meminta HANYA kepada-NYA :  "Ber-do’a-lah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. (QS. Al-Mu'min: 60)

"Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka, bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdo’a apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran." (QS Al-Baqrah: 186)

Malu dari melakukan hal-hal yang diharamkan Allah adalah "malu" yang bermanfaat dan berpahala.

Jangan Malu Berdo'a Kepada Allah

jangan malu berdo'a kepada Allah meskipun diri kita masih memiliki banyak dosa dan cela.
Sufyan bin uyainah rahimahullah berkata: janganlah seorang di antara kalian terhalang untuk berdo'a karena penuh dengan dosa,karena Allah SWT telah mengabulkan do'a mahluk terjelek di muka bumi ini (yaitu iblis).

Wallahu a’lam bishshawab

0 comments:

Post a Comment